Skip to main content

Posts

Showing posts from March, 2013

Sapi belang murid pak Oemar Bakrie

Diselingi iringan Nusantara 1. dari Koes Plus, diantarkan dari perenungan akan sebuah pameo lama yang tadi ditulis seorang teman di status Facebooknya, "kalau ingin kaya jangan jadi PNS", kemarahan yang telah ditahan-tahan akhirnya pecah juga. Jadi miskin kok bangga... apa mau sok qanaah... Bullshit!!! Konsep bahwa kalau ingin kaya jangan jadi pegawai negeri inilah yang membuat negara ini salah urus. Ini jugalah yang membuat korupsi meraja lela. Hal ini pula yang membuat negara berpihak pada orang kaya. Inilah yang membuat orang-orang pintar yang masuk pemerintahan adi tolol, orang baik jadi brengsek. orang alim pun jadi koruptor. Alasannya? Jiwanya telah diamputasi dan "There is nothing like a sight of amputated spirit, there is no prosthetic for that," Menerima kemiskinan adalah menerima kekalahan. Hanya orang miskin yang bisa dibeli dan perdagangkan, karena harganya rendah. Kredo ini adalah refleksi keinginan jadi orang kaya yang ditahan karena terlanjur jadi...